Tempat kos yang strategis menjadi incaran para pebisnis, begitu juga calon penghuni. Mengapa hal tersebut terjadi?. Dan sebagai apa Anda saat ini. Apakah pemilik atau penghuni kos?. Ulasan mengenai hal itu akan Anda temui dalam artikel ini.
Tujuan mencari tempat kos
Ada 2 pihak yang paling berkepentingan terhadap tempat kos yang strategis. Masing-masing dengan tujuan yang berbeda. Namun sebenarnya saling membutuhkan. Pihak pertama adalah orang yang ingin membangun tempat kos. Atau sering disebut pemilik kos. Dan yang kedua adalah orang-orang yang ingin tinggal di tempat kos. Mereka lazim disebut penghuni kos.
Berdasarkan kepentingan tersebut. Dapat disimpulkan pengertian tempat kos ada 2, yaitu:
- Sebuah bangunan yang sudah jadi dan berfungsi sebagai tempat tinggal sekelompok orang, atau
- Sebuah lokasi yang umum dipilih orang untuk membangun sebuah bangunan kos.
a. Kos-kosan dari perspektif pemilik, dan usaha pebisnis baru untuk memiliki
Bagi pemilik. Kos-kosan atau bangunan kos, adalah salah satu bisnis sampingan yang sangat menggiurkan. Sehingga masuk dalam daftar kategori passive income, yang wajib dikembangkan. Selain untungnya sangat besar. Juga rutin, dan mudah dijalankan. Sebab tidak membutuhkan biaya operasional yang besar. Serta keahlian khusus untuk menjalankannya.
Dengan alasan tersebut, tak heran jika banyak pemodal lain yang melirik, serta ingin memiliki usaha seperti ini. Mulai pemodal kelas teri, hingga kelas kakap. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya usaha kos yang menyerupai gedung apartemen. Intinya, sesama pemodal pun bersaing ketat untuk mencari, tempat kos yang strategis. Agar bisa meraup keuntungan yang besar.
b. Tempat kost berdasarkan sudut pandang (impian) para penghuni dan calon
Sementara dari sudut pandang orang yang tengah mencari kos. Atau yang sudah tinggal di tempat kos. Kos-kosan merupakan kebutuhan primer. Layaknya sebuah rumah tinggal. Hanya saja, mereka bukan sebagai pemilik. Melainkan penyewa di tempat kos tersebut.
Kriteria tempat kos yang strategis yang diharapkan pencari/penghuni kos, adalah:
- Lokasi kos dengan tempat beraktivitas sangat dekat.
- Tidak terlalu jauh dari pusat perbelanjaan
- Fasilitas kamar lengkap. Terutama perabot dan WIFI.
- Keamanan dan privasi terjamin.
- Tempat kos tidak campur, antara wanita dan pria,
- Sewa kamar murah.
Pentingnya membangun kos-kosan pada lokasi yang strategis
Guna mengakomodir dua kepentingan tersebut sekaligus. Maka membangun kos-kosan sebaiknya pada lokasi yang strategis. Jangan asal memilih tempat. Sebab lokasi bangunan sangat mempengaruhi tingkat hunian kos-kosan. Bahkan hotel juga begitu. Serta persewaan gedung lainnya. Bila Anda salah memilih lokasi. Dipastikan usaha Anda akan sepi. Dan akhirnya, Anda akan mengalami kerugian besar.
Maka dari itu, memiliki tempat kos yang strategis tidak mudah. Sekalipun Anda pebisnis yang punya modal besar. Perlu usaha keras dan kesabaran. Khususnya penentuan lokasi kos yang akan dibangun. Begitu pula bagi Anda yang tengah mencari kos. Jika tidak sabar. Kemungkinan besar kos yang Anda tempati, jauh dari harapan. Akhirnya menyesal.
5 lokasi yang sangat cocok untuk usaha kos-kosan
Terlepas status Anda sebagai apa. Ingin membuka usaha kos-kosan, atau sedang mencari kost. Ada 5 lokasi yang strategis, yaitu: 1].Sekitar kampus, 2].Dekat perkantoran dan pusat perbelanjaan, 3].Sekitar kawasan industri, 4].Dekat pabrik garmen, dan 5].Rumah sakit.
1. Tempat kost yang berada di sekitar kampus
Adalah lokasi yang paling laris. Sebab kebanyakan mahasiswa berasal dari kota lain. Bahkan dari luar pulau. Sehingga mau tidak mau harus kos di sekitar kampus. Terkecuali sedang pandemi seperti saat ini. Tempat-tempat kos sekitar kampus memang sepi. Hal tersebut disebabkan dilaksanakannya kuliah online. Dan mahasiswa-mahasiswa yang sebelumnya kos, telah pulang ke kampung masing-masing.
Namun demikian sesudah pandemi berakhir. Serta kampus mengadakan perkuliahan tatap muka. Dipastikan para mahasiswa akan kembali, dan mencari tempat kos yang strategis sekitar kampus.
2. Lokasi kos-kosan di sekitar perkantoran dan pusat perbelanjaan
Penghuni kos sekitar perkantoran dan perbelanjaan memiliki karakteristik sendiri. Umumnya, mereka berprofesi sebagai pengawai kantor atau toko. Sehingga, bila dibandingkan dengan daerah kampus, sewa kos disekitar pusat bisnis ini relatif lebih tinggi. Sebab pengguna kos rata-rata sudah bekerja. Lain dengan yang masih mahasiswa.
Kos-kosan di sekitar perkantoran dan pusat perbelanjaan menjadi incaran pada pemodal besar. Tidak terkecuali mereka yang sudah lebih dulu ‘menguasai’ daerah tersebut. Karena untungnya lebih besar. Serta prospek untuk mengembangkan usaha ke depan juga besar.
3. Kos-kosan yang berdekatan dengan kawasan industri
Jumlah tenaga kerja pada satu kawasan industri mencapai ratusan ribu. Setengahnya dipastikan berasal dari luar daerah. Sehingga memerlukan tempat tinggal, guna efisiensi biaya. Khususnya transport. Selain itu, sangat efektif untuk meningkatkan produktivitas para pekerja.
Bagi mereka yang sudah berkeluarga kebanyakan mencari rumah kontrakan. Namun yang masih single pilihan satu-satunya adalah kos. Oleh sebab itu, kawasan industri menjadi salah satu tempat kos yang strategis.
Uniknya, pekerja pabrik tidak mempermasalahkan lokasi kos yang jauh dari keramaian. Sebab prioritas mereka adalah untuk bekerja. Dan kawasan industri pada umumnya memang jauh dari pusat kota. Oleh sebab itu, banyak yang membangun kos di sekitar kawasan industri.
4. Kost dekat pabrik garmen
Lebih spesifik lagi dibanding tempat kos yang berdekatan dengan kawasan industri. Pekerja di sebuah pabrik garmen jumlahnya mencapai 10 ribu orang lebih. Dan kebanyakan berasal dari daerah sekitar. Namun staf kantor dan tenaga ahli, umumnya dari tempat yang jauh. Sehingga membutuhkan kos.
Selain staf dan ahli. Karyawan yang berdomisili satu kota dengan pabrik pun, kerap tinggal di tempat kos. Alasannya, karena pabrik menerapkan sistem kerja Shift. Atau karena si-karyawan sering lembur.
5. Kos dekat rumah sakit
Juga termasuk tempat kos yang strategis. Mengingat banyaknya orang melakukan aktivitas di rumah sakit. Bukan saja karyawan, pengawai atau staff, tapi termasuk dokter, serta calon dokter yang tengah kos. Adalah potensial untuk menempati kos-kosan di sekitar rumah sakit.
Peluang bisnis ini menjelma menjadi rejeki nomplok bagi penduduk. Terutama pembangunan rumah sakit yang dilakukan dekat pemukiman. Sehingga warga ikut merasakan nikmatnya memiliki kos-kosan. Bukan saja para pemodal/pengusaha besar.
[Penutup] Profesi penghuni identik dengan lokasi kost
Pada umumnya profesi para pengguna kos identik dengan lokasi kos. Misal daerah kampus, berarti yang kos adalah mahasiswa/i. Di daerah perkantoran/pertokoan adalah para pekerja. Sementara, sekitar kawasan industri dan pabrik, adalah para buruh. Begitu juga yang berdekatan dengan rumah sakit. Pasti mereka yang memiliki profesi berkaitan dengan kesehatan.
Manfaatnya apa?. Jika Anda ingin terjun dalam bisnis ini. Tentu harus mengenal siapa calon penghuni kos Anda. Dan, hal itu sangat mudah diketahui. Yakni dari lokasi kos yang hendak Anda bangun. Sementara, bila Anda adalah pihak yang tengah mencari kos. Otomatis tempat kos yang strategis.