Metode pelaksanaan cat dasar artinya tata cara dan prosedur pengecatan bahan, dengan menggunakan jenis cat dasar (base coating). Pada proyek baja, mengecat material adalah salah satu item pekerjaan, yang pelaksanaannya pada tahap akhir. Namun perlu anda ketahui, walau kami sebut tahap akhir, pekerjaan ini wajib terlaksana sebelum pemasangan komponen rangka baja. Jadi bukan setelah konstruksi baja terpasang.
Pentingnya mengecat baja dengan cat dasar, bertujuan agar mutu konstruksi benar-benar terjamin. Sebab lapisan cat yang buruk akan mempengaruhi kekuatan konstruksi. Untuk itu perlu memilih jenis cat dan alat kerja yang tepat. Maupun metode pelaksanaan cat dasar harus dengan benar. Tetapi pengalaman kami, selama 25 tahun pada bidang konstruksi baja, masih sering menemukan pelaksanaan cat dasar yang asal-asalan. Hal ini terjadi karena sulit menemukan tukang cat baja, yang benar-benar ahli atau spesialis. Sehingga pengecatan terpaksa terlaksana oleh tukang yang tidak ahli pada bidang tersebut.
Oleh sebab itu, tulisan ini kami harapakan bermanfaat bagi anda, yang hendak meningkatkan skill bidang pengecatan baja. Atau untuk mendidik anak buah anda, agar menjadi tukang cat yang profesional. Juga berguna sebagai kontrol, manakala anda mendapat mandat mengawasi pekerjaan pengecatan baja.
Cara aplikasi cat baja yang tepat
Metode pelaksanaan cat dasar baja yang tepat adalah manual. Dengan kata lain tanpa menggunakan alat mesin. Melainkan hanya mengandalkan tenaga manusia (tukang). Mengapa demikian?, bukankah dengan memakai mesin kompresor, hasil cat lebih bagus?. Benar. Kelebihan pengecatan baja dengan semprot (spray), daya lekat maupun tampilan cat sangat baik. Dan memang metode ini sering diterapkan pada konstruksi baja, yang bersifat non struktural. Atau konstruksi yang berkaitan dengan estetika, contohnya kanopi baja.
Tetapi metode tersebut kurang tepat pada konstruksi baja, yang sifatnya sebagai struktur bangunan. Dengan alasan sebagai berikut:
- Masih ada lapisan cat berikutnya, yang akan anda aplikasikan pada baja. Sehingga menerapkan cat semprot kurang efisien. Karena yang menentukan tampilan baja adalah cat akhir (finishing).
- Sebelumnya pembersihan permukaan baja telah terlaksana dengan baik. Yang mengakibatkan daya lekat cat sangat baik. Untuk itu tidak perlu mengecat baja dengan kompresor.
- Mengecat baja dengan metode semprot membutuhkan ruang kerja yang luas. Sebab dimensi material baja relatif panjang, besar dan berat. Selain itu, ruangan tersebut harus tertutup rapat. Sehingga udara/angin dari luar tidak tidak menganggu proses pengecatan. Demikian juga uap cat, yang anda semprotkan tidak mengakibatkan polusi udara.
- Metode pelaksanaan cat dasar dengan semprot, memakan waktu yang lama. Karena daya sebar cat tergantung pada setelan alat, temperatur dan kelembapan dalam ruangan.
Juga mengakibatkan bahan cat boros. Karena tidak seluruhnya cat melekat pada permukaan baja, tetapi sebagian akan menguap, akibat hembusan mesin kompresor.
Kelebihan mengecat dasar secara manual
Jadi 5 hal tersebut, menjadi alasan memilih pengecatan secara manual. Sebab metode ini memiliki beberapa kelebihan, yaitu:
- Aplikasi cat dapat anda lakukan pada ruang terbuka, serta tidak harus tertutup rapat,
- Pelaksanaan cat tidak terpengaruh oleh kondisi suhu dan cuaca. Yang penting terhindar dari hujan. Berdasarkan standar pengecatan, memang menyebutkan temperatur permukaan bahan dan lingkungan, antara 10-40°C. Dan tingkat kelembaban kurang dari 85%. Namun karena proses pengecatan berada pada ruang terbuka, maka angka-angka tersebut tidak sulit tercapai.
- Biaya kerja lebih murah. Karena peralatan yang anda gunakan cukup sederhana, yaitu dengan kuas dan roller (kuas rol). Juga karena bahan cat tidak banyak yang terbuang, saat pengecatan.
- Pengejaan cat lebih cepat. Karena ukuran kuas cukup lebar, sehingga mengakibatkan daya sebar cat lebih luas.
- Lapisan cat lebih tebal dibanding metode semprot.
Pekerjaan cat dasar pada proyek baja meliputi pengadaan bahan, tenaga dan semua peralatan, yang anda butuhkan selama pelaksanaan pekerjaan. Penting anda ketahui juga, dalam BoQ atau RAB baja, harga satuan item ini kadang terpisah, tetapi sering juga gabung dengan pekerjaan cat finishing. Untuk itu sebelum mulai mengecat, anda harus terlebih dulu membuat RAP (Rencana Anggaran Pelaksanaan) cat dasar. Dengan demikian anda dapat mengontrol biaya pelaksanaan pekerjaan ini.
Berikut ini adalah tahap-tahap pelaksanaan cat dasar pada konstruksi baja.
[Tahap I] Persiapan sebelum mengaplikasikan cat
1.Menyediakan alat kerja cat
Terdiri dari:
- Kuas cat dengan ukuran 2-3 inci,
- Kuas rol berukuran antara 10-20 centimeter,
- Mesin pengaduk (mixer) cat,
- Ember kecil, yang berdiameter 15-20 centimeter
- Sikat kawat,
- Amplas nomor 80,
- Gerinda tangan,
- Kain lap,
- Kayu atau bambu untuk landasan.
2.Melengkapi alat kesehatan dan keselamatan kerja (K3) cat
Yang wajib anda penuhi adalah:
- Masker kerja. Berfungsi sebagai pelindung mulut dan hidung, dari bau cat maupun pengencer.
- APAR (Alat Pemadam Kebakaran Ringan). Berguna untuk memadamkan api kecil, yang mungkin terjadi akibat penggunaan minyak cat (pengencer), yang tidak benar.
- Helm berwarna kuning. Karena warna helm untuk tukang umumnya adalah kuning. Jadi jangan sampai salah pilih warna.
- Rompi yang warnanya sama dengan helm. Yang terbuat dari bahan poliester dan mampu memantulkan cahaya.
- Sepatu kerja,
- Sarung tangah.
3.Memilih cat dasar yang tepat
Cat harus dalam kaleng/kemasan yang masih tertutup rapat (segel). Serta pada kemasan tertera merek dagang, nomor formula atau spesifikasi cat, warna, tanggal produksi dan nama produsen/pabrik. Semua data ini harus anda pastikan telah sesuai dengan RKS proyek baja. Dan wajib mendapat persetujuan dari konsultan pengawas, sebelum pelaksanaan pengecatan.
Cara menentukan bahwa cat zincromate yang anda berkualitas, adalah dengan tips berikut:
- Kode formula maupun warna cat, haru sama dengan yang tertera dalam brosur,
- Tanggal produksi cat maksimal 2 bulan sebelumnya. Jadi bila penggunaan cat jumlahnya banyak, anda harus teliti agar masa produksi cat tidak jauh berbeda.
- Cat belum menunjukkan tanda-tanda akan mengeras. Tandanya adalah terjadi bentuk selaput pada permukaan atau dinding kemasan.
- Warna cat tidak pudar. Hal ini dapat anda ketahui, bila bagian atas cat telah menguning atau berwarna coklat.
- Pada kemasan terdapat aturan pakai cat.
4.Membeli pengencer cat yang terbaik
Minyak cat atau pengencer merupakan material bantu pekerjaan cat. Sesuai namanya, pengencer berfungsi untuk mengencerkan lapisan cat. Jadi dengan bahan ini, anda dapat mengatur tebal lapisan dan waktu pengeringan cat, sesuai dengan keinginan. Selain itu, juga berguna untuk mengatur tampilan cat agar mengkilap.
Adapun bahan pengencer cat dasar, yang terbaik adalah Thinner. Umumnya jenis thinner yang cocok untuk cat zincromate adalah Thinner A dan Thinner Super. Dua jenis ini sanggup menurunkan kekentalan (viskositas) cat secara maksimal. Tetapi perlu anda ingat, supaya thinner yang anda beli berkualitas. Sebaiknya anda terapkan tips-tips berikut:
- Hindari membeli pengencer cat yang tidak memiliki keterangan batas kadaluwarsa.
- Jangan membeli thinner secara eceran, atau dalam kemasan botol kecil. Melainkan harus dalam kemasan kaleng atau jerigen.
- Pilihlah thinner yang warnanya bening. Tujuannya agar warna yang dihasilkan sesuai dengan aslinya.
- Jangan membeli thinner dari berbagai merek atau jenis. Misalnya bila anda telah menentukan jeni Thinner A, maka seluruhnya harus dengan jenis tersebut, jangan anda campur dengan Thinner Super.
[Tahap 2] Menyiapkan material yang akan dicat dasar
Cat dasar wajib untuk seluruh material baja konstruksi. Baik yang sifatnya sebagi komponen/rangka struktural, maupun non struktural. Adapun syarat material baja yang siap untuk pengecatan adalah:
- Telah melalui seluruh proses pengerjaan/fabrikasi. Dan telah mendapat persetujuan dari pengawas produksi.
- Permukaan baja harus benar-benar kering dan bersih dari korosi, maupun kotoran-kotoran yang timbul akibat proses pengerjaan.
- Material baja bebas dari jig, mill scale dan tack weld. Istilah-istilah asing ini sudah familiar pada pekerjaan konstruksi baja. Silahkan anda pelajari.
- Kode batang pada material baja tercantum dengan jelas. Tujuannya untuk memudahkan pengelompokan komponen/rangka baja, setelah proses pengecatan selesai.
Setelah 4 poin tersebut sudah oke. Persiapan selanjutnya sebelum pengecatan mulai, adalah meletakan material baja secara berjajar pada landasan. Agar proses pengecatan lebih cepat, maka material-material tersebut harus yang sejenis (bentuk profil sama).
[Tahap 3] Proses pengecatan material baja
Terakhir, aplikasi cat dasar anda lakukan dengan langkah-langkah berikut:
- Buka tutup kaleng cat zincromate secara perlahan. Dan masukkan thinner, dengan komposisi 5-10% dari volume cat. Tergantung ketebalan cat yang anda inginkan. Kami sarankan untuk proteksi korosi yang maksimal, gunakanlah 5% thinner. Dengan komposisi ini, tebal cat bisa mencapai 50 mickron. Jadi jika kemasan cat 20 kilogram, maka pengencer yang anda butuhkan adalah 1 kilogram.
- Aduk secara perlahan, hingga warna dan ketebalan cat merata. Kemudian tuang kedalam ember, yang berukuran lebih kecil.
- Aplikasikan cat terlebih dahulu pada sudut-sudut profil baja. Dengan menggunakan kuas berukuran 2 atau 2,5 inci.
- Laksanakan pengecatan dengan memakai kuas rol, pada permukaan baja yang lebar. Dan pastikan ketebalan cat sama dengan ketika menggunakan kuas.
- Jika pengecatan bagian atas baja telah selesai. Membutuhkan waktu ±30 menit, agar cat cukup kering. Kemudian material baja anda balik, sehingga permukaan baja yang bawah menghadap keatas.
- Lakukan kembali langkah 3 sampai 4, untuk pengecatan bagian tersebut.
- Jika seluruh permukaan baja telah selesai anda cat dan telah kering. Selanjutnya letakkan landasan secukupnya diatasnya.
- Untuk proses pengecatan material baja selanjutnya. Tambahkan 1 lapis material baja pada landasan tersebut, kemudian lakukan langkah 3 sampai 7.
Demikian metode pelaksanaan cat dasar pada material baja yang tidak berlubang (berongga). Misalnya baja WF, H-Beam, besi siku, pelat baja, kanal C maupun UNP.
Tata laksana pengecatan material baja berongga
Besi pipa dan stal kotak adalah material baja yang berongga. Dua jenis baja ini memerlukan teknik pengecatan khusus. Tujuannya agar bagian dalam (rongga) baja dapat terlapisi cat. Hal ini penting anda lakukan, sebab bagian tersebut juga penyebab terjadinya karat pada baja. Jadi guna mencegahnya, pengecatan tidak cukup pada bagian luar, tetapi juga kedalam rongga.
Adapun metode pelaksanaan cat dasar yang tepat, pada kedua material tersebu adalah:
- Buat sebuah kolam cat dengan kedalaman dan lebar ±30 centi meter. Dengan panjang ≥6 meter. Yang terbuat dari rangka besi dan lapisan terpal tahan air.
- Campur cat zincromate dengan thinner 10%. Dan aduk secara merata.
- Masukkan cat kedalam kolam, hingga dalamnya mencapai 15 centi meter.
- Celupkan besi pipa atau stal kotak kedalam kolam cat, kemudian putar beberapa kali.
- Angkat material tersebut, lalu tiriskan cat kedalam kolam.
- Letakkan material pada landasan yang tersedia.
- Lakukan langkah 4 sampai 6, untuk pengecatan material selanjutnya.
Penting anda pahami, metode ini wajib anda lakukan, sebelum pengerjaan (fabrikasi) besi pipa atau stal kotak. Dengan kata lain, material-material tersebut masih utuh/batangan. Karena bila material tersebut telah melalui proses fabrikasi, kemungkinan besar bagian dalamnya tidak bisa anda cat. Karena telah tertutup pelat sambung dan pengelasan.
[Penutup] Intisari pelaksanaan cat dasar
Demikian penjelasan kami mengenai metode pelaksanaan cat dasar, yang berlaku untuk seluruh jenis material baja konstruksi. Baik yang fungsinya sebagai struktur, maupun non struktur. Dan untuk profil baja yang berlubang, maupun tidak berlubang. Maka dengan menerapkan tahap-tahap tersebut, kami yakin kualitas cat dasar anda telah memenuhi standar.
Sepintas pekerjaan cat terlihat mudah, tetapi dari detail yang kami jabarkan ini. Moga dapat mengingatkan kita kembali. Betapa pentingnya orang-orang berpengalaman yang melaksanakan pengecatan baja. Sertai dengan pengawasan yang ketat, bahan-bahan maupun peralatan yang lengkap.