Membeli besi siku SNI saat ini harus hati-hati. Salah sedikit, material yang Anda beli bisa-bisa tidak asli, tapi palsu. atau, sering disebut material banci, dan aval (afalan). Akhirnya tidak berguna secara maksimal. Sesuai dengan harapan.
Pengertian dan batasan tentang material
Besi siku SNI artinya material besi dengan bentuk penampang menyerupai huruf L. Yang terbuat dari baja paduan rendah, serta memiliki mutu sesuai dengan Standar Nasionalisasi Indonesia (SNI).
Kita bahas dulu dari segi bentuk iya teman-teman. Berdasarkan ukuran dan bentuk profil. Besi siku ada 2 macam. Yakni besi siku sama sisi, dan tidak sama sisi. Seperti terlihat pada gambar di bawah ini.
Kaitannya dengan proses pembelian besi siku SNI. Diperoleh simpulan, dengan mempertimbangkan fakta di lapangan, bahwa:
- Besi siku sama sisi, dan tidak sama sisi adalah sama-sama produk resmi Indonesia.
- SNI adalah syarat utama yang harus dipenuhi untuk semua jenis material baja profil.
- Antara kedua jenis besi siku. Paling mudah ditemui di pasaran adalah besi siku sama sisi.
- Dari sekian banyak ragam material yang berbentuk L, dan terbuat dari logam. Hanya besi siku murni yang selalu melampirkan label SNI.
Jadi, batasan tentang material yang akan saya ulas disini adalah hanya besi siku profil. Alias, besi siku yang merupakan kelompok dari material baja profil. Bukan, besi siku alumunium, stainless, atau yang terbuat dari plastik.
Ciri-cirinya bagaimana?. Di sini teman-teman akan memperoleh informasi lebih detail mengenai tips belanja besi siku SNI. Syarat utama sebenarnya adalah 4 poin, yang telah saya sebutkan tadi.
Tanda khusus material dan sistem pembelian yang benar
Material besi siku yang baru, mudah dikenal. Sebab terdapat tanda cat pada penampang material. Yang mana setiap ukuran diberi warna yang berbeda. Misalnya warna merah untuk besi siku 60x60x6. Dan, warna kuning untuk siku L 50x50x5.
Namun, dengan waktu penyimpanan barang. Serta, adanya proses perpindahan dari tempat yang satu, ke tempat yang lain. Cat tersebut bisa saja sudah terkelupas. Sehingga sulit membedakan ukuran material.
Maka dari itu, saat beli besi siku SNI sebaiknya mengukur ulang. Namun, bila hal tersebut tidak bisa terlaksana. Buatlah perjanjian dengan pihak penjual. Tentang 3 hal berikut:
Standar ukuran dan spesifikasi besi
Kesalahan membeli material dan bahan bangunan pada umumnya adalah dari pihak pembeli. Terutama soal spesifikasi dan ukuran. 2 hal ini sebenarnya harus Anda kuasai. Supaya bisa memperoleh material yang terbaik.
Khusus soal ukuran material, misalnya. Penulisan yang benar adalah harus lengkap, serta sesuai dengan satuan yang standar. Contoh penulisan yang salah adalah:
⁃ L 4×4
⁃ WF 200
⁃ UNP 159
⁃ CNP 200
⁃ Pipa 4″
⁃ Dan sebaginya.
Penjelasan. Mengenai L 4×4. Maksudnya kurang jelas karena:
- Tidak menyebutkan satuan ukuran. Tafsiran pertama adalah besi siku 40 tebal 4 milimeter. Kedua, siku 49×40 tebal tidak diketahui (?).
- Tidak sesuai dengan cara penulisan ukuran besi siku SNI. Seharusnya adalah L 40x40x4.
Bila penulisan ukuran sudah lengkap. Sesungguhnya Anda tidak perlu lagi mencantumkan satuan. Sebab dari ukuran tersebut sudah diketahui dimensi material yang dimaksud. Bahkan tak jarang telah mewakili spek tertentu.
Maka dari itu, perlu memberitahu penjual. Tentang ukuran dan spek material yang Anda beli. Sekalipun sebenarnya sang penjual telah paham. Yakni dari cara penulisan ukuran material yang Anda berikan.
1. Pengembalian material yang tidak sesuai spek
Adakalanya material yang dikirim beda dengan yang diminta. Apakah unsur sengaja, atau tidak. Tentu hal ini akan membuat si-pembeli tidak nyaman. Sebab merasa di curangi, atau di tipu.
Guna mencegah hal tersebut. Sampaikanlah kepada sang penjual material, agar melakukan pengecekan ulang pada saat hendak mengirim material. Bilamana, ternyata bukan besi siku SNI. Maka, material tersebut akan dikembalikan.
2. Konsekuensi lain (pembatalan)
Akibat dari pengembalian material tersebut. Segala biaya yang timbul akan dibebankan kepada pihak penjual. Misalnya biaya bongkar muat, dan sewa truk.
Pula, bila material yang di kehendaki ternyata kosong (tidak ready). Maka, pada saat itu juga uang harus dikembalikan. Tanpa potongan sepeser pun.
Demikian seharusnya sistem pembelian material besi siku SNI. Supaya tidak ada pihak yang merasa di rugikan. Serta, untuk memastikan bahwa material yang Anda jual/beli adalah benar-benar yang berkualitas SNI.
[Penutup] Tempat membeli material baja tepat
Pembelian material baja dan besi umumnya di tempat yang sama. Namun, tidak sembarang tempat. Bahkan di toko bahan bangunan biasa pun, belum tentu ada. Oleh sebab itu, perlu mengetahui dimana tempat belanja besi siku yang tepat. Pula, material-material baja profil yang lain.
Penjual material yang berkualitas jumlahnya sangat terbatas. Selain memiliki badan hukum yang resmi. Misalnya berupa Usaha Dagang (UD), atau bahkan tak jarang yang berbentuk PT (Perseroan Terbatas).
Mereka umumnya hanya menjual material sejenis. Contoh, khusus baja ringan. Atau, khusus baja profil. Ciri-ciri yang lain adalah:
1. Memiliki stock barang yang banyak, dan ada di gudang. Bukan di tempat orang lain.
2. Siap melayani pembelian partai besar, dan seketika. Alias tanpa proses inden.
3. Profesional dalam pelayanan, sistem pembayaran, maupun yang ada kaitannya dengan garansi material.
4. Memiliki armada sendiri. Yakni berupa truk. Untuk mengantar material besi baja.
5. Harga relatif lebih murah dibanding toko bahan bangunan biasa.
Apakah 5 tanda-tanda tersebut ada di toko langganan Anda?. Kalau iya. Berarti Anda sudah belanja besi siku SNI ditempat yang benar. Kalau belum. Mungkin sudah saatnya Anda harus mencari langganan baru.