Alat Kerja Ereksen Baja Saat Ini Mencapai 46+

Penting, ketahui jenis-jenis alat kerja ereksen konstruksi baja. Setidaknya saat ini ada 45 macam.

Alat kerja ereksen baja beda jauh dengan peralatan kerja proyek pada umumnya. Jumlahnya sangat banyak, dan berbagai macam bentuk. Mulai yang berukuran sangat kecil, serta mengandalkan tenaga manusia. Hingga berukuran sangat besar, tinggi dan memiliki bobot yang sangat berat. Apa saja jenis-jenisnya saat ini?. Selengkapnya Anda temui hanya dalam artikel ini.

Pengertian ereksen baja

Ereksen berasal dari istilah asing ‘erection’. Dalam bahasa Indonesia lebih terkenal dengan sebutan ereksen.  Ereksen baja adalah sebuah proses pemasangan komponen dan rangka konstruksi bangunan, yang terbuat dari material baja profil. Yang terlaksana pada lokasi proyek (site), oleh tukang yang berpengalaman bidang konstruksi baja. Serta dibawah pimpinan beberapa mandor, dan pelaksana proyek baja.

Sementara itu alat kerja ereksen baja yaitu sejumlah perkakas kerja tukang konstruksi baja, untuk memasang komponen serta rangka baja. Alat-alat tersebut sebagian digunakan dengan cara manual. Tapi ada pula tenaga mesin. Atau sering disebut alat berat.

Pentingnya alat pada proyek baja

Dipastikan konstruksi baja tidak bisa terpasang dengan sempurna tanpa alat. Tidak bisa seadanya. Melainkan harus lengkap. Sebab kuat tidaknya konstruksi baja tergantung ketersediaan peralatan. Masing-masing alat memiliki fungsi yang berbeda. Sehingga tidak dapat Anda abaikan. Sebab beberapa diantaranya tidak tergantikan oleh jenis alat lain.

Contoh saat pengencangan mur angkur. Ada 2 jenis kunci yang wajib Anda gunakan. Kedua kunci tersebut tidak bisa bertukar peran. Apalagi diganti dengan alat lain. Yakni kunci ring dan kunci pas. Kunci ring untuk mengeraskan mur angkur, yang berada pada bagian atas plat landas. Sementara kunci pas berguna untuk pengencangan mur, yang berada dibawah.

Jenis-jenis perkakas untuk ereksen konstruksi

Alat kerja ereksen baja terbagi dalam 5 kelompok, yakni kerja manual, peralatan mesin, K3, alat untuk langsir material, kerja lembur, serta perkakas montir (mekanik) proyek. Pada daftar berikut, beberapa alat mungkin masih asing bagi Anda. Sebab berasal dari istilah lokal. Silahkan Anda pelajari melalui tautan.

A. Alat kerja manual

Mulai dari terkecil hingga terbesar, jenis alat kerja manual adalah:

  1. Penitik drip. Berguna untuk pemasangan baut mur.
  2. Kunci pengeras baut. Ragamnya terdiri dari: kunci ring, kunci pas, serta kombinasi ring dan pas.
  3. Terbuat dari kayu dan besi.
  4. Kunci momen. Untuk mengencangkan baut baja.
  5. Chain block. Dalam bahasa sehari-hari disebut rek.
  6. Blender potong.
  7. Kabel listrik.
  8. Takel, mata 1 sampai 3.
  9. Tali tambang,
  10. Seling,
  11. Patok besi. Umunya terbuat dari besi siku, atau profil UNP.
  12. Liyer
  13. Tiang boks (pipa atau keranjang).

Penting Anda ketahui, nomor 8-13 (takel, seling, patok, liyer dan tiang boks) adalah satu set. Artinya penggunaan alat wajib secara bersama-sama. Yakni untuk menaikkan dan memasang kuda-kuda. Namun alat-alat ini tidak diperlukan lagi, manakala pemasangan kuda-kuda dilakukan menggunakan mesin (alat berat crane).

B. Peralatan kerja jenis mesin

Yakni alat kerja ereksen baja yang digerakkan oleh mesin, antara lain:

  1. Kunci baut mur impact
  2. Mesin bor. Utamanya jenis bor tangan.
  3. Mesin gerinda. Terdiri dari gerinda potong dan gerinda tangan.
  4. Genset listrik
  5. Mesin las diesel
  6. Travo las
  7. Mobil crane
  8. Tower crane

Mobil crane dan tower crane adalah pengganti alat ereksen baja manual. Menggunakan salah satu alat canggih ini, segala jenis konstruksi baja dapat terpasang dengan cepat, tepat serta aman. Tidak hanya satu, untuk proyek-proyek besar, kedua alat berat ini sering digunakan secara sekaligus.

C. Alat bantu dan K3 konstruksi baja

Guna menjamin keselamatan dan kesehatan pekerja proyek baja, peralatan yang dibutuhkan antara lain:

  1. Helm
  2. Baju seragam dan rompi
  3. Sarung tangan
  4. Topeng las
  5. Sepatu kerja
  6. Sabuk pengaman (Safty belt)
  7. Sabuk pengaman ful body (Safty body hardness)

Selain 7 jenis alat K3 tersebut. Alat bantu kerja berikut juga termasuk bagian, yang tidak terpisahkan dengan K3 baja, yakni:

  1. Tangga besi lipat
  2. Dan perancah

D. Alat langsir material baja

Tidak hanya melangsir material baja dari workshop. Lokasi pemasangan konstruksi baja yang luas, mengharuskan ketersediaan alat langsir. Sebab mustahil menggunakan tenaga manusia, untuk memindahkan material dari satu tempat ke tempat lain. Apalagi yang berukuran besar, atau dalam bentuk rangka batang. Seperti kuda-kuda pipa lengkung. Maka dari itu, Anda membutuhkan alat langsir, seperti berikut:

  1. Mobil pick up
  2. Truck crane
  3. Truk trailer

Selain 3 jenis alat langsir modern tersebut. Masih ada tukang yang menggunakan alat kerja ereksen baja tradisional. Namanya adalah gerobak songkro, yang berukuran besar. Dan menggunakan 2 buah roda mobil. Sehingga mampu membawa material baja. Walau dengan cara disorong.

E. Kelengkapan alat kerja lembur

Ereksen baja tidak hanya siang hari. Sering berlangsung hingga malam hari. Oleh sebab itu dibutuhkan alat pendukung untuk kerja lembur, yakni penerangan. Kelengkapan alat penerangan, antara lain:

  1. Lampu hologen,
  2. Panel listrik
  3. Kabel listrik

F. Perkakas mekanik proyek baja

Saat ereksen baja berlangsung, dipastikan seorang mekanik wajib stand by di lapangan. Agar alat yang mengalami trouble langsung segera ditangani. Dengan demikian pelaksanaan ereksen tetap berjalan lancar. Jenis-jenis perkakas kerja mekanik baja, adalah:

  1. Kunci inggris
  2. Kunci socket
  3. Obeng
  4. Kunci L
  5. Tang
  6. Pelumas
  7. Dongkrak
  8. Kikir
  9. Amplas
  10. Dan tool set

Dokumen untuk pelaksanaan ereksen rangka baja

Bagian yang tidak terpisahkan dengan alat kerja ereksen baja, yakni dokumen proyek. Agar Anda tahu spesifikasi alat yang digunakan, serta diizinkan untuk pemasangan baja. Maka dokumen berikut wajib Anda pelajari dan sediakan di lapangan, yakni:

  1. Gambar kerja baja
  2. Time schedulle
  3. Daftar alat dan usia pakai.

Kegunaan masing-masing dokumen ini. Misal untuk mengetahui ukuran kunci pengeras baut, maka Anda membutuhkan gambar kerja. Demikian juga lokasi pasang komponen rangka baja. Time schedulle untuk mengetahui jadwal ereksen yang tepat. Sementara daftar alat dan usia pakai, adalah untuk mengetahui kemampuan alat. Sekaligus antisipasi terhadap kerusakan.

[Penutup] Eksistensi metode kerja ereksen

Selain 45+ jenis alat kerja ereksen baja, dan 3 macam dokumen diatas. Metode kerja juga merupakan faktor penentu kualitas ereksen baja. Percuma alat dan dokumen proyek sudah lengkap, namun tidak disertai dengan metode kerja yang benar. Pasti pelaksanaan ereksen baja tidak berjalan dengan benar. Maka dari itu, metode kerja wajib ada. Khusus acuan untuk melaksanakan ereksen.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Butuh bantuan untuk Desain Arsitek dan Konstruksi baja? Ayo chat dengan kami!